Senin, 08 April 2013

makalah perbudakan di Amerika Serikat ( sejarah Amerika Serikat )


BAB I
PENDAHULUAN

A.    Latar belakang
            Melihat perekonomian di amerika yang berkembang dengan pesatnya,pasca kemerdekaan.kemajuan dibidang industri di bagian utara,dan perkebunan di bagian selatan,mengingat akan dibutuhkanya jumlah tenaga kerja yang tidak sedikit,Namun Perbudakan telah menjadi pembahasan tersendiri dalam sejarah kelam masyarakat Amerika Serikat, Perbudakan dan segala sejarahnya menjadi sebuah dunia tersendiri dalam cermin pribadi Amerika Serikat yang mengaku sebagai Negara paling demokratis di Dunia.oleh kerenanya Perbudakan kulit hitam dengan segala deskriminasinya akan menjadi kenangan yang perlu diketahui semua generasi masyarakat Amerika.

B.     Rumusan Masalah
Adapun beberapa pokok permasalahan yang akan dibahas pada makalah ini diantaranya sebagai berikut:
-          Apa yang melatar belakangi munculnya perbudakan diamerika?
-          Mengapa terjadi perbudakan di amerika serikat?
-          Apa saja yang menjadi faktor penyebab perbudakan di amerika?
-          Bagaimana cara orang amerika memperlakukan budak,terutama budak berkulit hitam?
C.    Tujuan

         Tujuan dari makalah ini adalah agar dapat memahami perbudakan diamerika berdasarkan kronologinya,dimulai dari latar belakang,kondisi awal perbudakan,serta hal-hal yang diterima budak terutama budak kulit hitam oleh majikannya,serta mampu menguraikan faktor-faktor penyebab terjadinya perbudakan di amerika, serta dampak yang ditimbulkan akibat perbudakan itu,baik dari segi positif maupun negatifnya.


D.    Ruang Lingkup
      
       Hal-hal yang mulanya menjadi latar belakang perbudakan diamerika serikat,kemudian kondisi awal perbudakan diamerika.perbudakan bangsa kulit hitam diamerika serikat,dan faktor-faktor penyebab perbudakan seperti kapas menimbulkan perbudakan,tebu dan tembakau yang menimbulkan perbudakan besar-besaran di amerika pada saat itu,serta dilihat pula cara orang amerika memperlakukan budak serta diskriminasi yang diperlakukan kepada budak kulit hitam.




BAB II
PEMBAHASAN
                                             

1.1. Latar belakang Perbudakan di Amerika.

       Amerika  sebagai Benua yang mapan secara Sumber daya alam, telah menjadi daya tarik tersendiri bagi banyak imigran dari seluruh dunia, baik itu yang mencari kebebasan maupun yang mencari kehidupan yang lebih baik. dalam hal ini amerika sebagai Tanah harapan bagi orang-orang tersebut.Setelah Amerika merdeka 1776, tahun 1850  adalah periode yang ditandai dengan wilayah Amerika Serikat yang semakin bertambah, jumlah penduduknya kira-kira 23 juta orang, dari 31 negara bagian.pola perekonomian pun terstruktur dengan baik, antara lain kemajuan Industri di utara, pertanian di bagian tengah dan Selatan, daerah pantai barat seperti California, berkembang dengan tambang emasnya, di South Carolina. tanaman tebu di Lousiana,pertanian tembakau di Maryland dan yang paling utama diantara nya adalah tanaman Kapas.sehingga tanaman ini menjadi mascot wilayah selatan.bahkan pada tahun 1850 selatan Amerika serikat adalah produsen 80% kapas dunia. terlebih lagi setelah ditemukan mesin pemisah biji kapas di tahun 1973 semakin memperkokoh posisi sentral ekonomi Amerika serikat.


1.2.Kondisi awal perbudakan di amerika


     Masalah perbudakan yang sampai pada saat itu tidak menjadi perhatian umum.karena pada tahun-tahun awal kehidupan republik ketika negara-negara bagian utara memperjuangkan emansipasi yang sifatnya bertahap bagi para budak.sehingga pemimpin-pemimpin negara mengira bahwa perbudakan akan lenyap.seperti yang dinyatakan washington pada tahun 1786,”ia sungguh-sungguh mendoakan agar adanya penyusunan rencana yang dapat menghapuskan perbudakan secara perlahan-lahan,pasti,dan tidak menyolok.demikian pula hal tersebut diterapkan oleh negarawan selatan terkemuka.seperti jefferson,madison,monroe,dan lain-lain.dengan hal ini,maka banyak orang negara bagian selatan mengira bahwa perbudakan akan berakhir.

1.3.Perbudakan pada bangsa kulit Hitam di Amerika Serikat.
         Budak negro pertama sekali tiba di amerika tahun 1619, sebelum Amerika serikat mendeklarasikan kemerdekaanya. seperti yang telah disampaikan pada penjelasan sejarah Perbudakan di Dunia, budak-budak yang berasal dari benua Hitam itu, sekitar 400.000 dikirim ke koloni Amerika.bahkan bisa dikatakan Amerika lah bangasa Barat yang paling banyak memiliki Budak ada sekitar atau bahkan lebih dari 1/3 dari jumlah budak yang ada di dunia hingga 1825.  namun yang perlu diketahui bahwa sistem perbudakan di Amerika  tidak sama dengan beberapa perbudakan di tempat lain.
1.4. Faktor penyebab timbulnya perbudakan

1.4.1.      Kapas menimbulkan perbudakan
        Faktor utama penyebab timbulnya perbudakan yaitu bangkitnya usaha besar penanaman kapas diselatan yang digalakkan oleh pengenalan jenis-jenis kapas baru,dan oleh penemuan Eli Whitney,yaitu mesin kapas guna menyaring biji dari kapasnya,sehingga revolusi industri tekstil menjadi usaha besar-besaran,dan permintaan atas kapas mentah menjadi meningkat.pembukaan tanah-tanah baru sangat memperluas daerah baru untuk pemeliharaan kapas.sehingga penanaman kapas berkembang secara pesat menyebar dinegara-negara bagian.

1.4.2.      Tebu dan tembakau menimbulkan perbudakan
        Selain kapas,penanaman tebu juga mengembangkan dan memperluas perbudakan,tanah-tanah panas yang subur di lousiana,sebelah tenggara ternyata ideal untuk memelihara tebu yang menguntungkan.pada tahun 1830,negara bagian itu menghasilkan kira-kira separuh persediaan gula seluruh negara.akhirnya penanaman tembakau juga bergerak ke barat,seraya membawa serta perbudakan.






2.1. Cara orang Amerika Serikat memperlakukan Budak.

          Ada cara tersendiri bagi para pemilik budak di Amerika Serikat dalam menjaga para budak kulit hitam. cara yang digunakan adalah dengan membuat si Budak atau menjaga agar si Budak selamanya tidak tahu apapun. pun menanamkan sikap ketergantungan yang berlebih sehingga si Budak tidak dapat benar-benar mandiri, para Budak sangat terbentur dengan hal kemandirian. kebanyakan dari para budak ini memang tidak bisa baca dan tulis.jadi kemungkinan besar jika si Budak ini melarikan diri dia tidak akan mampu berbuat banyak.
Budak  tergantung pada pemiliknya, baik dalam pemberian makanan maupun pakaian, sehingga terpatri dalam benak para Budak apapun yang menjadi kebutuhannya bergantung dan meminta dari pemiliknya, secara garis besar pola yang diterapkan para pemilik budak bagi para budaknya adalah dengan menciptakan pola pikir budak yaitu sebuah kebiasaan untuk sepenuhnya bergantung pada pemiliknya. atau dengan berusaha melatih si budak untuk bekerja namun mencegahnya belajar mengurus diri sendiri. hal ini membuat mayoritas budak tidak mengerti apa-apa kecuali dengan mentaati setiap keinginan pemiliknya.



2.1.2. Diskriminasi yang dialami para Budak di Amerika

         Keadaan para Budak kulit hitam di Amerika Serikat adalah sebuah keadaan kenyataan sejarah yang penuh dengan Deskriminasi. perlakuan yang kasar juga pembedaan antar ras sudah menjadi hal yang biasa dalam cerita hidup para Budak. Gubernur Connecticut menyatakan bahwa semua anak yang lahir dari budak perempuan kulit hitam adalah terlahir dan tertakdirkan sebagai budak, 13 tahun setelahnya, orang-orang budak kulit Hitam dilarang memiliki tanah di Connecticut.
           Di Kota New York, budak-budak kulit hitam ini dilarang berada di jalanan setelah matahari terbenam. parahnya lagi para Budak ini tidak diperkenankan menjadi  saksi dihadapan siding di Pengadilan.bahkan orang negro dapat dijatuhi hukuman mati tanpa diadili sebelumnya.



-----------

Tidak ada komentar:

Posting Komentar