RESUME
PERKEMBANGAN AGAMA DAN KEBUDAYAAN ISLAM
MATA KULIAH
SEJARAH INDONESIA 3
OLEH :
Nama :
Masriansyah
NPM : 3010075
Kelas/smt : 3/D
Prodi : Pendidikan Sejarah
SEKOLAH
TINGGI KEGURUAN DAN
ILMU
PENDIDIKAN
PERSATUAN
GURU REPUBLIK INDONESIA
(STKIP-PGRI) LUBUKLINGGAU
TAHUN 2012
KATA
PENGANTAR
Alhamdulillah,
Puji dan
syukur kami panjatkan
Kehadirat ALLAH SWT
yang telah melimpahkan rahmat, taufiq, dan Hidayahnya, sehingga Penulis
dapat menyelesaikan RESUME
ini dengan baik.
Sholawat serta
salam, semoga tetap tercurahkan
kepada Rasulullah SAW sebagai nabi akhir zaman yang
menyempurnakan agama islam.
Makalah
ini telah disusun berdasarkan literatur – literatur yang
ada.Memang tak ada gading yang tak retak,namun kami berharap semoga isi
dari resume mata kuliah ‘’sejarah indonesia 3’’ ini dapat dipahami dan memberikan manfaat
bagi kita semua. Oleh Karena itu,kami
mengharapkan adanya saran dan nasehat supaya menjadikan ini sebagai masukan
kepada kami agar lebih baik untuk kedepannya.
Penyusun
Perkembangan agama dan Kebudayaan islam
A. Saluran-saluran
islamisasi
1. Golongan
pembawa dan penerima islam
islam
masuk ke indonesia pada abad ke-13,itu didasarkan pada dugaan akibat keruntuhan
dinasti Abbasiah oleh hulagu pada tahun 1258.pendapat ini diperkuat oleh bukti
berita marcopolo pada tahun 1292,berita ibnu Daerah kekuasaan Islam pada perkembangan sebelumnya
makin sempit. Karena pada awalnya perluasan agama Islam dilakukan dengan cara
berperang. Mengingat perkembangan sebelumnya, pada masa berikutnya perluasan
Islam dilakukan dengan cara damai. Yaitu dengan cara melakukan perdagangan.
Melalui perdagangan inilah agama Islam masuk ke wilayah Indonesia. Agama Islam
masuk ke Indonesia diperkirakan pada abad ke-7 M dan pada abad ke-13 M
membentuk kerajaan-kerajaan Islam. Agama
dan kebudayaan Islam berkembang sangat pesat di wilayah Indonesia. Berawal dari
masyarakat pesisir pantai, agama dan kebudayaan Islam dikembangkan ke daerah
pedalaman. Perkembangan di daerah ini, ditujukan kepada kalangan istana, yaitu
raja, keluarga raja dan kaum bangsawan. Apabila raja telah masuk islam, maka
rakyat mengikuti jejaknyabatuttah
abad ke-14,serta nisan-nisan kubur sultan malik as-saleh pada tahun 1297.di
antara ahli-ahli itu ada juga yang berpendapat bahwa kedatangan islam hingga
terbentuknya masyarakat muslim di indonesia pada abad ke-13 disebabkan oleh
masa arus penyebaran dan kedatangan ajaran tassawuf.
Pendapat
para ahli tentang negeri asal serta golongan-golongan masyarkat muslim yang
memperkenalkan agama islam kepada bangsa indonesia itu juga
berbeda-beda.ahli-ahli yang memberi tafsiran Ta-shih seperti dikatakan dalam
berita cina pada abad ke - 7,adalah orang-orang arab.mengambil kesimpulan bahwa
orang-orang muslim yang datang ke indonesia itu adalah langsung dari
negeri-negeri arab.akan tetapi,sebagai ahli C.snouk Hurgronje berpendapat bahwa
orang-orang islam yang datang dan menyebarkan agamanya ke indonesia
pertama-tama indonesia tidak langsung dari negeri arab,mereka adalah
orang-orang islam dari india bukti-bukti hubungan langsung antara indonesia
dengan arab baru terjadi pada masa kemudian.Contohnya adalah hubungan utusan
dari mataram dan banten ke mekkah pada pertengahan abad ke-17.
Apabila
pembawa islam ke indonesia pada masa-masa permulaan itu adalah golongan
pedagang.jelaslah yang menjadi pendorong utama untuk berkunjung ke indonesia
ialah faktor ekonomi perdagangan.hal itu sesuai pula dengan masa perkembangan
pelayaran dan perdagangan internasional antara negeri-negeri dibagian
barat,tenggara dan timur asia.kedatangan pedagang-pedagang muslim seperti
halnya dengan pedagang sejak samudera pasai dan malaka sudah menjadi pusat
kerajaan islam dan hubungannya sudah banyak pula dengan daerah-daerah lain di
indonesia.oleh karena itu,orang-orang indonesia dari pusat-pusat islam itu
sendiri menjadi pembawa dan penyebar agama islam ke daerah-daerah dikepulauan
indonesia.
Beberapa
data mengenai monopoli dan perdagangan serta bangsawan yang memiliki
kapal-kapal dan saham,kita ketahui mengenai raja aceh yang memegang monopoli
perdagangan beras yang ditandatangani tumenggung kendal dan
tegal.penguasa-penguasa di makassar mempunyai agennya di banda dalam
perdagangan rempah-rempah.
Orang –orang
kaya,sri maharaja indera dan syahbandar gresik Mereka itu kesemuanya adalah
pemilik-pemilik kapal dan melakukan perdagangan .
Sudah
dikatakan bahwa kerika pusat-pusat kerajaan indonesia – hindu.sriwijaya dan
majapahit mengalami kekacauan politik,adipati-adipati pesisir berusaha
melepaskan diri dan mengadakan hubungan dengan pedagang-pedagang muslim.
Berdasarkan
ceritatradisional dan babad-babad jawa,tokoh yang mendapat gelar wali dianggap
sebagai pembawa dan penyebar agama islam di daerah-daerah pesisir.tidak semua
wali yang tergolong wali sanga atau wali sembilan berasal dari negeri
luar.bahkan bagian besar dari wali sanga,menurut cerita dan babad-babad ,wali
sanga berasal dari tanah jawa sendiri.sunanbonang,sunan drajat adalah putera
sunan ampel yang sebelumnya telah bertempat tinggal di kampung ampel denta
(surabaya),sunan kalijaga disebut juga jakasyid adalah putera seorang
tumenggung majapahit ,sunan giri adalah putra seorang putri balambangan dengan
seorang muslim,dan ia adalah putera angkat nyai panatih,sunan gunung jati
adalah putera rara santang atau syafirah.
Apabila
dikatakan bahwa pembawa atau penyebar agama islam hanya golongan
tertentu,golongan rakyat umumnya dapat dipandang semata-mata sebagai
penerima.meskipun demikian,karena islamisasi dilakukan melalui pendekatan dan
penyesuaian dengan unsur-unsur kepercayaan yang telah ada sebelumnya,kejidupan
keagamaan rakyat umumnya masih menunjukkan unsur-unsur pencampuran dengan unsur-unsur
kepercayaan sebelumnya.
2.saluran
–saluran dan islamisasi
Islamisasi
melalui saluran perdagangan dipercepat oleh situasi dan kondisi pollitik
beberapa kerajaan dimana adipati-adipati pesisir berusaha melepaskan diri dari
kekuasaan pusat kerajaan yang sedang mengalami kekacauan dan
perpecahan.mengenai islamisasi di pesisir utara jawa.tome pires menggambarkan
nya dalam kutipan berikut :
“kini
saya ingin mulai menceritakan pate-pate muslim yang berada di pesisir,yang
berkuasa di jawa dan mempunyai semua perdagangan karena mereka adalah
penguasa-penguasa jungjung(kapal)dan rakyat.ketika di sana di sepanjang pesisir
jawa masih belum musli”caffre” maka banyak pedagang berdatangan,orang - orang
persi, arab, gurajat, benghali, malaya, dan jenis kebangsaan lainnya,yang
diantaranya banyak muslim.
Saluran
islamisasi melalui perkawinan itu lebih menguntungkan lagi apabila terjadi
antara saudagar,ulama,atau golongan lain.dengan anak bangsawan atau anak raja
dan adipati.lebih menguntungkan karena status sosial-ekonomi ,terutama
politik-politik raja,adiapti-adipati,dan bangsawan-bangsawan pada waktu itu
turut mempercepat islamisasi.dalam cerita-cerita babad,hikayat,dan tradisi
sering kita dapati data mengenai perrkawinan antara seseorang dengan pedagang atau
golongan lainnya dengan anak bangsawan.dalam babad tanah jawa diceritakan
tentang perkawinan putri campa dengan dengan seorang raja majapahit yaitu
brawijaya;sedangkan ayah putri campa adalah seorang misionaris muslim yang
kawin dengan ibunya.anak raja campa,yang semula bukan penganut agama islam
maulana ishak datang di balambangan dan melakukan perkawinan dengan putri raja
negeri tersebut yang kemudian melahirkan sunan giri.dalam babad tanah jawa itu
juga diceritakan perkawinan antara raden rahmad atau sunan ngampel dengan nyai
gede manila,putri tumenggung wilatika.dalam babad cirebon diceritakan
perkawinan putri kawunganten dengan sunan gunung jati,babad tuban menceritakan
tentang perkawinan antara raden ayu teja,putri aria dikara yang menjadi adipati
tuban ,dengan syeh ngabdurahman.seorang arab muslim yang kemudian mempunyai
anak laki-laki dengan gelar arab bernama seh jali atau jaleludin.
Beberapa
mesjid kuno mengingatkan kita kepada seni bangunan candi,menyerupai bangunan
meru pada zaman indonesia-hindu.ukir-ukiran seperti mimbar ,hiasan lengkung
polakamalakara,mihrab,bentuk beberapa mastaka atau memolo menunjukkan hubungan
yang erat dengan perlambang
merit,kekayon gunungan atau gunung tempat kedewaan yang dikenal dalam
cerita-cerita keagamaan hindu.beberapa ukiran pada mesjid kuno seperti di
mantingan,sendang duwur,menunjukkan pola yang diambil dari dunia
tumbuh-tumbuhan dan hewan yang diberi corak tertentu dan mengingatkan kepada
pola-pola ukiran yang telah di kenal pada candi prambanan dan beberapa candi
lainnya.
B.Aliran-Aliran
Islam
1.
Mazhab-mazhab
Mazhab hukum dalam islam banyak
sekali jumlahnya.namun,tidak semuanya mempunyai pengikut sampai sekarang,hanya
beberapa saja di antaranya yang bertahan hingga saat ini,mazhab hukum yang
terkenal dan masih berkembang hingga sekarang adalah hanafi,maliki,syafi’i,dan
hambali.nama-nama tersebut berasal dari nama pendirinya,yaitu abu hanifah
(wafat150 H / 767 M),malik bin annas (wafat 179 H/795 M) dan ahmad bin hambal
(wafat 241 H/ 855M).di antara mazhab-mazhab tersebut,mazhab syafi’i mempunyai
pengaruh besar terhadap kaum muslimin di indonesia.
Sekte-sekte
Sekte-sekte
dalam islam adalah mahzab-mahzab atau aliran-aliran yang timbul akibat
perbedaan pendapat dalam bidang teologi (kalam atau ushuluddin).munculnya
sekte-sekte itu juga tidak dapat dilepaskan dari pertikaian politik yang muncul
pada zaman klasik islam.pada awal perkembangan islam di indonesia sekitar abad
ke-13,di dunia islam terdapat dua sekte besar,yaitu sunni dan syi’ah.
C.Pemikiran islam dan pengaruhnya
Figh (syari’ah)
Syariah menitikberatkan pada lima
dasar pokok islam,yaitu shahadat ,salat, zakat, puasa, dan haji.juga mengatur
urusan perkawinan ,kekeluargaan ,warisan,perdagangan,dan kegiatan politik.dalam
hal adat syari’ah memegang peranan penting.adat adalah aturan,kebiasaan,dan
cara-cara pra islam yang lazim dianut atau dilakukan meskipun tidak seluruhnya
selalu dapat disesuaikan dengan syari’ah.
Zakat
yang juga merupakan dasar pokok islam yang wajib dilaksanakan oleh kaum muslimin
indonesia dengan memberikan sedekah kepada orang-orang miskin,terutama zakat
fitrah yang biasa dilkaukan pada akhir bulan ramadhan.di indonesia
umumnya,bulan ramadhan disebut bulan puasa dan di jawa disebut dengan bahasa
halus yaitu sasi syam atau saum.pada bulan itu dilakukan sembahyang tarawih
setiap malam setelah sembahyang isya.orang-orang yang taat,selama satu bulan
penuh benar-benar berpuasa,tidak makan-minumdan menahan segala hawa nafsu pada
siang hari.dalam adat makuta alam dari zaman iskandar muda di aceh disebutkan
tentang kurnia sultan pada hari sebelum puasa
kepada uleebalang yang tidak berwilayah.sembahyang pada hari raya puasa
dan haji di masjid baiturrahman harus dihadiri oleh sultan.
Tasawuf
Telah
dikatakan bahwa tasawuf merupakan salah satu saluran islamisasi yang penting di
indonesia.kata tasawuf adalah bentuk dari masdar dari kata dasar suf yang
artinya wol yang biasabnya dipakai sebagai jubah.oleh orang-orang yang
menjalankan kehidupan mistik atau yang disebut sufi.kecuali itu,tasawuf sering
dihubungkan dengan pengertian suluk yang juga berasal dari bahasa arab yang
berarti perjalanan.oleh ahli-ahli tasawuf pengertian suluk digunakan untuk
menggambarkan perjalananmistik,yaitu perjalanan menuju TUHAN yang dimulai
dengan memasuki tarika atau perjalanan dibawah pimpinan seorang syekh dan
akhirnya dengan usaha mencapai tingkat kejiwaan yang tertinggi menurut
kemampuannya.
Tarekat
Ajaran tasawuf
berhubungan erat dengan tarekat yang berasal dari kata thariqah,yaitu jalan
yang ditempuh oleh kaum sufi dalam mendekatkan diri kepada TUHAN.thariqah
kemudian mengandung arti organisasi.tiap tarekat mempunyai syekh ,upacar
ritual,dan bentuk zikir sendiri.pada mulanya tempat tinggal syekh
bersangkutanlah yang menjadi pusat kegiatan tarekat.tetapi kemudian
didirikanperumahan sendiriyang disebut ribat.anggota tarekat terdiri dari dua
kelompok,yaitu murid dan dan pengikut yang tinggal di dalam ribat sertya
memusatkan ibadat,dan pengikut awam yang tinggal di luar serta tetap bekerja
dalampekerjaan mereka sehari-hari,tetapi dalam waktu tertentu berkumpul di
ribat untuk mengadakan latihan spiritual.
D.Lembaga
pendidikan
1.pesantren
dan kehidupannya
Sungguhpun
tidak ada bukti yang jelas adanya pesantren sebelum berdirinya pesantren tegalsari,tidak berarti
tidak ada santri yang tinggal sekian lama ditempat guru untuk memperdalam agama
islam diwaktu itu.zainal abidin,raja ternate pertama yang beragama islam
dikabarkan belajar agama islam di giri,mungkin dengan prabu satmata,yang
disebut sebagai raja-ulama pertama giri.
Dalam
serat centhini,juga diceritakan tentang seorang tokoh yang bernama danadarma.ia
mengaku telah belajar selama tiga tahun dikarang,banten yang letaknya mungkin
disekitar gunung karang,sebelah barat pandeglang di bawah bimbingan syeh kadir
jalena;mungkin maksudnya ia belajar ilmu yang dikaitkan sufi besarAbd Al-Qadir
al-jailani.juga tokoh utama serat centhtini,jayengresmi alias Amongraga,belajar
di paguron(perguruan)karang,di baawah bimbingan seorang guru arab bernama
syaikh ibrahim bin abu bakar,yang lebih dikenal sebagai Ki Ageng karang.dari
karang kemudian,dia pergi ke paguron besar lain di desa jawa
timur,wanamartayang dipimpin oleh ki bajib pantura,di mana dia menunjukkan
penguasaannya yang sangat mendalam atas kitab-kitab ortodoks.
Dalam
pengajaran yang memakai cara sorongan dan bandongan ini tidak ada pengulangan
pelajaran ataupun pertanyaan yang diajukan oleh kedua belah pihak.dan setiap
pelajaran dimulai dengan bab baru.semua pelajaran ini diberikan oleh kyai atau
pembantunya di sebut badal (pengganti) atau qari (pembaca)yang terdiri dari
satu senior.kenaikan tingkat ditandai dengan bergantinya kitab yang
dipelajari.sementara itu,evaluasi dilakukan sendiri oleh yang
bersangkutan,apakah ia cukup menguasai bahan lalu dan mampu mengikuti pengajian
kitab berikutnya.dalam mengikuti pelajaran,santri mempunyai kebebasan penuh.baik
dalam kehadiran,pemilihan pelajaran,tingkat pelajaran,dan sikapnya dalam
mengikuti pelajaran.masa belajar tidak ditentukan dan waktu tamat tidak
dibatasi.santri yang telah merasa puas akan meninggalkan pesantren dan pulang
ke masyarakat atau pergi ke pesantren lain untuk mencari keahlian tertentu.
E.
kesenian
1.
seni sastra
Di
atas bahwa telah dikatakan bahwa seni sastra islami telah berkembang di
kerajaan aceh darussalam abad ke 16 M yang memuncak masa sultan iskandar muda
dan sultan iskandar thani pada abad ke 17 M.hyal itu dikarenakan kegiatan para
ulama dan pemikir keagamaan islam seperti Al-Jauhari,hamsah fansuri,Syamsuddin
Al-Samatrani,Nuruddin Al-Rainiri,syeikh kuala,Atau Abdul Rauf Al-Singkili,dan
lainnya.mereka membuat seni sastra islam kecuali dalam bahasa arab juga banyak
dalam bahasa melayu yang menggunakan huruf jawi atau huruf arab tertentu yang
diberi tanda-tanda tertentu seperti harakat seerta titik satu atau tiga di
bawah dan di atasnya sesuai dengan fonem atau ucapan serta ejaan di dalam
bahasa melayu.
Demikian
pokok-pokok pembicaraan kita mengenai seni sastra yang tumbuh dan berkembang
karena kegiatan-kegiatan para ulama dan pemikir agama islam di nusantara yang
terutama berpedoman pada Alqur’an dan hadist nabi muhammmad SAW.serta tradisi
setempat.
2.seni bangunan
Mesjid-mesjid
agung atau raya yang berasal dari abad ke -18 masehi terdapat di berbagai
ibukota kerajaan-kerajaan islam pada umumnya mempunyai ciri-ciri khas,yaitu
-
Denahnya
berbentuk bujur sangkar atau persegi empat dan pejal atau masif
-
Atapnya
bertumpang atau bersusun dua,tiga,lima,bahkan lebih.
-
Di
bagian depan atau samping terdapat serambi
-
Halaman
masjid dikelilingi tembok dengan sebuah atau tiga buah gerbang.
-
Diantara
masjid-masjid itu di bagian depan atau samping terdapat kolam air.
Keraton
atau istana dari zaman-zaman kerajaan islam di indonesia termasuk seni bangun
islam.keraton ialah suatu tempat bukan
hanya tempat kediaman raja tetapi sekaligus berfungsi sebagai tempat pusat
pemerintahan.di ibukota-ibukota kerajaan islam terutama di jawa lokasi istana
berada di jawa lokasi istana berada di sebelah selatan alun-alun menghadap ke
utara.keraton di surakarta dan jogyakarta dari abad ke-18 M diapit oleh dua
alun-alun,yaitu alun-alun utara (lor) dan alun-alun selatan (kidul).menarik
perhatian bahwa kedua alun-alun tersebut
mempunyai fungsi yang berbeda.
---------
Tidak ada komentar:
Posting Komentar